- TP PKK Gelar Pasar Murah, Hesti Haris Berharap Bantu Melayani Masyarakat
- Sani: Pasar Murah TP-PKK Wujudkan Kestabilan Harga Pangan
- Al Haris: Safari Ramadhan Wujudkan Silahturahmi Pemerintah dengan Masyarakat
- Kasad Pimpin Sertijab Dua Pejabat Pangdam
- Iklan Ucapan Selamat Menunaikan Ibadah Puasa Ramadhan 1444 H
- BANGGA MENJADI SAKSI LAHIRNYA PERJALANAN YAMAHA GRAND FILANO DI JAMBI
- Komisi I DPRD Kota Jambi RDP Terkait Perizinan Ruko Jl.Soemantri Brojonegoro
- Putra Absor Hadiri Pelantikan dan Rapat Kerja (Rakerda) DPD BKPRMI Kota Jambi
- Al Haris Ajak Masyarakat Perangi Narkoba
- Sani Cek Ketersediaan Pangan Jelang Puasa
Sani Tegaskan Komitmen Pemprov Dukung Pencegahan dan Pemberantasan Narkoba

JAMBI (KABARNEGERI.CO) – Wakil Gubernur Jambi, Abdullah Sani menegaskan komitmen pemerintah dalam mendukung BNN untuk melakukan pencegahan dan pemberantasan narkoba di Provinsi Jambi.
Hal tersebut disampaikan Sani saat mengikuti Peringatan 20 Tahun Badan Narkotika Nasional (BNN) secara virtual, bertempat di Aula BNN Provinsi Jambi, Selasa (22/03).
Pelaksanaan Peringatan 20 tahun BNN secara nasional bertempat di GOR Balai Besar Rehabilitasi BNN, Cigombong, Bogor, Jawa Barat dengan mengusung tema “20 Tahun Mengabdi Menuju Indonesia Bersinar”. Bersinar adalah singkatan dari bersih dari narkoba.
Dalam sesi wawancara, Sani mengucapkan terima kasih dan memberikan apresiasi atas kiprah, kerja keras serta kerja cerdas BNN RI dalam upaya memerangi dan menangani bahaya narkoba di Indonesia. Pemerintah Provinsi Jambi juga telah berkomitmen dan mendukung BNN dalam upaya pencegahan dan pemberantasan narkoba di Provinsi Jambi.
Sani kembali menegaskan kesiapan dan komitmen pemerintah untuk bersinergi dengan BNN dalam upaya pencegahan dan pemberantasan narkoba.
“Kami siap mendukung dan bersinergi dengan BNN RI untuk mewujudkan lingkungan bermasyarakat yang aman dan bebas dari peredaran dan penyalahgunaan narkotika, guna mewujudkan kehidupan masyarakat yang sehat, maju, dan sejahtera sesuai dengan cita-cita luhur pembangunan,” ungkap Sani.
“Selamat Hari Ulang Tahun Ke-20 BNN RI, semoga senantiasa melakukan upaya terbaik dan optimal menjaga bangsa dan generasinya dari peredaran dan penyalahgunaan narkotika, khususnya yang ada di Provinsi Jambi,” lanjut Sani.
Sani mengharapkan BNN RI senantiasa melaksanakan program secara optimal, menyelenggarakan upaya penguatan masyarakat agar tidak mudah terpengaruh untuk menyalahgunakan narkoba melalui berbagai upaya pencegahan dan pemberdayaan masyarakat.
“Saat ini, narkoba menjadi bahaya yang mengancam masyarakat khususnya generasi muda, kami menyadari bahwa upaya penguatan pencegahan penyalahgunaan dan peredaran narkotika di masyarakat tidak hanya memerlukan komitmen BNN RI saja, tetapi juga membutuhkan kerja sama dan kontribusi dari Pemerintah Daerah, seluruh stakeholder serta setiap elemen masyarakat dalam rangka menyelamatkan masyarakat dari bahaya narkoba,” tutup Sani.
Kepala BNN Provinsi Jambi, Sugeng Suprijanto menyatakan bahwa momen peringatan ke-20 ini sebagai komitmen bersama untuk memberantas narkoba, khususnya di Provinsi Jambi.
“Dalam sebuah organisasi, peringatan ini menjadi komitmen bersama dan harapan bersama untuk menjadikan Jambi bersih dari narkoba. Kita juga telah melakukan razia di Kabupaten Batanghari terhadap para supir batubara dari 50 orang contoh, ada 5 orang yang positif narkoba berarti ada 10 persen dan ini termasuk banyak,” kata Sugeng.
“Walaupun kita bukan pasar dari narkoba ini, tapi masyarakat kita banyak yang memakai. Kita berharap media juga turut mengedukasi masyarakat tentang bahaya narkoba, pandemi bisa berakhir tapi narkoba tidak berakhir,” pungkas Sugeng. (Maria)
Berita Terkait
- Al Haris: Secara Historis Jambi-Sumbar Menyatu0
- Sudirman: Silat Salah Satu Cabor Andalan Jambi0
- Al Haris Apresiasi LAM Selesaikan Masalah Melalui Adat0
- Sudirman Ikuti Rakor Pengendalian Harga Pangan Secara Virtual0
- Sani Ajak Masyarakat Makmurkan Masjid0
- Al Haris Ajak Masyarakat Taat Bayar Pajak 0
- Sani: Pemprov Terus Dorong UMKM Untuk Maju dan Berkembang0
- Al Haris Dorong Pembangunan Ruas Jalan Tol Jambi Dipercepat0
- Al Haris: Pemprov Akan Siapkan Lembaga Khusus Produk Halal0
- Al Haris Kukuhkan Pengurus Wilayah Dewan Masjid Indonesia Provinsi Jambi0
Berita Populer
- Suka Nonton Film Porno, Cabuli Anak Dibawah Umur
- Warga Nipah Panjang Tewas Ditemukan Gantung Diri
- Pemko Jambi Ingin Kelola Gentala Arasy
- Sepanjang 2017, Dinas Dukcapil Merilis 171 Orang Asing Tinggal di Kota Jambi
- Komite Sekolah SMAN 12 Kota Jambi Segera Terbentuk
- 16 Tim Siap Berlaga di Liga Pekerja Indonesia Zona Provinsi Jambi
- Uji Tantang Jembrana, Pemkab Tanjab Timur Datangkan Sapi Bali Madura, Ini Penjelasnya
- Standar Kelulusan SMK TekReka Wajib Memiliki Sertifikat Kompetensi Keahlian
- Masyarakat Antusias Ikuti Aneka Kegiatan HUT Provinsi Jambi
- Pedagang Pasar Baru Merasa di Rugikan Ada TPR
